Tips Memilih SSD yang Tepat Sesuai dengan Kebutuhan

Tips Membeli SSD yang Tepat — Pada sebuah komputer, pada umumnya kita menggunakan media penyimpanan data alias storage dengan jenis HDD, SSD dan SSHD. Namun biasanya orang yang membutuhkan komputer dengan performa yang kencang akan memilih jenis penyimpanan berupa SSD, karena jika dibandingkan antara HDD, SSD atau SSHD, SSD merupakan jenis storage yang memiliki kecepatan proses data dan performa paling tinggi.

Untuk memilih merk dan jenis SSD, kamu sebagai konsumen harus lebih teliti dan cermat dalam menentukan SSD mana yang tepat untuk kamu ambil, karena jika asal-asalan membeli maka kamu juga akan mendapatkan barang dengan performa yang asal.

Nah, untuk memudahkan kamu dalam memilih jenis SSD mana yang akan kamu gunakan, WandiWeb pada postingan ini akan memberikan tips bagaimana cara memilih SSD yang tepat sesuai dengan kebutuhan komputer yang akan kamu gunakan.

 Tips Memilih SSD yang Tepat Sesuai dengan Kebutuhan Komputer - WandiWeb

Tips Memilih SSD Yang Tepat Untuk Komputer


Seberapa Banyak Biaya yang Bisa Kamu Keluarkan

Jumlah kapasitas SSD yang biasa diambil oleh orang kebanyakan adalah 120GB hingga 2TB. Walaupun drive SSD dengan kapasitas 120GB merupakan pilihan yang paling murah, namun jumlah kapasitas tersebut tidaklah cukup untuk sebuah komputer, terlebih jika komputer tersebut akan digunakan untuk memainkan game dengan spesifikasi tinggi. Untuk lebih optimalnya, jumlah kapasitas yang dapat kamu ambil yaitu antara 250 hingga 500GB, namun menurut Wandi sendiri, SSD dengan kapasitas 500GB merupakan pilihan terbaik, karena selain ruang memori yang cukup banyak, harganya juga akan relatif lebih seimbang dengan kapasitas memori yang ditawarkannya.

Jenis SSD Apa Saja Yang Support untuk Komputermu

SSD saat ini memiliki berbagai variasi bentuk dan jenis sistem yang berbeda, sehingga tidak semua perangkat dapat menggunakan jenis SSD yang sama. Jenis drive SSD yang kamu butuhkan tergantung dari jenis hardware apa yang kamu gunakan. Namun jika komputer yang kamu pakai menggunakan jenis mobo terbaru dengan spesifikasi mid-end hingga high-end, maka kemungkinan besar semua jenis drive SSD akan dapat kamu gunakan.

Jenis Form Factor Yang Akan Kamu Gunakan

SSD terbagi menjadi 3 jenis form factor, diantaranya:

1. SSD Serial ATA (SATA)

Tips Memilih SSD yang Tepat Sesuai dengan Kebutuhan Komputer - WandiWeb 

SATA merupakan jenis SSD yang paling umum digunakan saat ini, drive ini meniru bentuk hard drive laptop tradisional dan menghubungkannya melalui kabel dan antarmuka SATA. Jika laptop atau komputer yang kamu gunakan memiliki ruang hard drive 2.5 inci dan konektor SATA cadangan, maka drive jenis ini akan kompatibel untuk perangkat tersebut.

2. SSD Add-In Card (AIC)

Tips Memilih SSD yang Tepat Sesuai dengan Kebutuhan Komputer - WandiWeb

Drive ini memiliki potensi untuk menjadi jauh lebih cepat daripada jenis drive lain, karena drive AIC sendiri beroperasi menggunakan PCI Express yang dirancang dengan baik. Drive AIC dihubungkan ke slot pada motherboard yang lebih umum digunakan untuk kartu grafis atau pengontrol RAID. Tentu saja, itu berarti SSD jenis ini hanya bisa digunakan untuk perangkat desktop komputer, dan juga kamu akan membutuhkan slot PCIe x4 atau x16 untuk dapat menggunakannya.

3. SSD M.2

Tips Memilih SSD yang Tepat Sesuai dengan Kebutuhan Komputer - WandiWeb 

Jenis SSD yang satu ini memiliki bentuk yang agak mirip dengan bentuk RAM namun lebih kecil, drive jenis M.2 ini merupakan jenis SSD standar yang digunakan pada sebuah laptop, namun kamu juga bisa menggunakannya pada mobo komputer. Beberapa mobo bahkan menyediakan 2 slot SSD M.2, sehingga kamu dapat menjalankannya dengan mode RAID.

Dimensi sebagian besar drive M.2 memiliki lebar 22mm dan panjang 80mm, namun ada beberapa juga yang lebih pendek atau lebih panjang. Kamu dapat mengetahuinya dari empat atau lima digit angka dalam namanya, dengan dua digit pertama mewakili lebar dan yang lain adalah panjangnya. Ukuran paling umum diberi label M.2 Type-2280.

Drive M.2 dengan kapasitas terbesar adalah 1 hingga 2TB, jadi jika kamu memiliki dana yang cukup banyak, mungkin drive dengan kapasitas 1 atau 2TB tersebut bisa menjadi pertimbangan untuk kamu ambil.

Pilih SSD SATA atau PCIe

Untuk interface nya, kamu bisa memilih antara menggunakan SATA atau PCIe. Sebagai perbandingan, SSD 2.5 inci biasanya menggunakan interface SATA yang dirancang untuk hard drive dan diluncurkan pada tahun 2000, sementara add-in-card menggunakan interface PCI Express yang lebih cepat dan memiliki bandwidth yang lebih banyak untuk mendukung kartu grafis.

Drive M.2 dapat bekerja baik menggunakan SATA atau PCI Express. Dan drive M.2 tercepat (termasuk 970 drive Samsung dan Intel 760p) juga mendukung NVMe, sebuah protokol yang dirancang khusus untuk sistem penyimpanan modern yang lebih cepat.

Tentukan Jumlah Kapasitas SSD yang Kamu Butuhkan

128GB
SSD dengan kapasitas 128GB memiliki harga yang paling murah jika dibandingkan dengan jumlah kapasitas SSD lainnya, namun tentunya SSD ini tidak akan muat untuk semua file yang ada pada komputermu, untuk OS nya saja, Windows 10 sendiri menggunakan kapasitas sebesar 20GB, jadi jika kamu memiliki file tambahan maka file-file tersebut tentunya tidak akan muat pada drive dengan kapasitas 128GB ini.

250GB
Drive ini jauh lebih murah jika dibandingkan dengan saudaranya yang lebih besar (500GB), tetapi kapasitas 250GB menurut Wandi masih terlalu sedikit, terutama jika kamu menggunakan PC untuk bermain game dan menyimpan file-file besar seperti film dan audio. Jika kamu memiliki dana yang lebih, maka Wandi sarankan agar kamu memilih SSD dengan kapasitas 500GB.

500GB
Drive pada tingkat kapasitas ini menempati spot paling ideal dengan harga yang pas, karena dengan kapasitas tersebut kamu sudah dapat menyimpan berbagai file dengan size yang cukup besar.

1TB
Jika kamu menggunakan komputer untuk memainkan game dengan ukuran file yang besar, maka drive berkaspasitas 1TB ini akan memberi kamu cukup ruang untuk meletakkan file-file game tersebut.

Pilih SSD dengan Jenis Controller Yang Baik

Controller atau juga biasa disebut sebagai processor pada sebuah SSD merupakan salah satu faktor penting yang juga harus kamu perhatikan sebelum memutuskan untuk membeli sebuah SSD, karena jenis controller pada sebuah SSD akan sangat berpengaruh pada kecepatan proses data yang dilakukan oleh SSD itu sendiri. Ini seperti halnya sebuah PC, jenis processor alias controller yang baik tentunya juga akan memiliki jumlah core yang banyak.

Perhatikan Tipe Flash Memory pada SSD Tersebut

Ada empat tipe flash memory pada SSD yang beredar saat ini, diantaranya:

1. Single Level Cell (SLC)
Jenis flash memory yang digunakan pada SSD jenis ini memiliki harga yang sangat mahal, namun tentu saja ketahanannya juga sangat tinggi, itu karena pada drive SLC ini, 1 bit data akan di simpan pada 1 cell saja, sehingga performanya akan sangat baik.

2. Multi Level Cell (MLC)
SSD dengan jenis MLC ini mempunyai performa lebih lambat jika dibandingkan dengan SLC, tapi dari segi harga, MLC ini juga lebih murah. Tipe SSD ini banyak digunakan untuk penyimpanan pada sebuah server.

3. Triple Level Cell (TLC)
SSD dengan tipe ini memiliki harga yang sangat murah dan tentunya terjangkau untuk semua orang, walaupun sebenarnya performa dan ketahanannya tidak lebih baik dari SLC dan MLC, namun kamu sebenarnya tidak perlu khawatir, karena jenis penggunaan komputer harian pada umumnya tidaklah seberat pada sebuah komputer server. Kecepatan SSD tipe TLC ini juga memiliki performa yang jauh diatas HDD, jadi menurut Wandi, jenis drive SSD ini merupakan pilihan yang cocok untuk kamu gunakan pada komputermu.

4. Quad Level Cell (QLC)
Teknologi  QLC ini muncul sebagai tahap selanjutnya dari revolusi Solid State Drive. Sesuai dengan namanya, drive QLC ini memiliki harga yang paling murah diantara semua jenis SSD diatas. Namun sayangnya saat ini baru ada beberapa drive QLC yang tersedia di pasaran, diantaranya adalah Intel 660p dan Samsung SATA-based QVO drive.

Tips yang WandiWeb berikan pada postingan ini merupakan guide yang cocok untuk kamu terapkan ketika akan membeli sebuah SSD sebagai media penyimpanan, karena jika kamu hanya asal pilih jenis SSD, maka kamu tidak akan mendapatkan performa dan kapasitas penyimpanan yang optimal untuk komputer milikmu.

Belum ada Komentar untuk "Tips Memilih SSD yang Tepat Sesuai dengan Kebutuhan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel