Review Paket Hosting Super Murah: Mini Hosting dari Jagoan Hosting

Paket Mini Hosting dari Jagoan Hosting — Untuk kamu yang sudah lama mengenal dunia blogging atau web development, tentunya kamu pasti sudah tidak asing lagi dengan salah satu perusahaan penyedia layanan hosting termurah di Indonesia yang satu ini, yaitu Jagoan Hosting. Jagoan Hosting sendiri terkenal dengan layanan hosting mereka yang murah dan memiliki fitur yang lengkap.

Review Mini Hosting dari Jagoan Hosting - WandiWeb

Sekilas Mengenai Jagoan Hosting

Jagoan Hosting pertama kali hadir di Indonesia dengan dinaungi oleh PT. Beon Intermedia yang merupakan perusahaan induknya. Perusahaan ini didirikan  pada tahun 2007 oleh Danton Prabawanto yang merupakan seorang lulusan SMK alias Sekolah Mengengah Kejuruan, namun berkat kegigihan dan kerja kerasnya, ia berhasil mengembangkan perusahaan tersebut hingga sampai seperti sekarang ini.

Walaupun Jagoan Hosting dan Beon terbagi menjadi 2 brand yang berbeda, namun sejatinya kedua perusahaan ini memiliki misi yang sama, yaitu memberikan layanan hosting dengan kualitas terbaik di Indonesia. Yang membedakan antara keduanya adalah jika Beon lebih berfokus ke customer premium seperti perusahaan-perusahaan yang menginginkan layanan hosting yang handal dan optimal, sedangkan Jagoan Hosting sendiri lebih ke customer dengan entry-level yang menginginkan hosting murah dengan kualitas terbaik.

Kebutuhan Akan Hosting di Dunia

Berdasarkan data dari bulan Januari 2019, jumlah total domain terdaftar yang ada di dunia saat ini adalah sekitar 1,94 miliar domain, serta jumlah pengguna internet dunia mencapai 4,100,667,287 orang dengan persentasi pengguna di kawasan Asia merupakan yang paling mendominasi. Tren pemasaran produk secara online juga meningkat dengan sangat pesat setiap tahunnya dengan keuntungan total yang dihasilkan oleh situs belanja online dunia diperkirakan akan mencapai jumlah total sekitar $100 miliar dolar pada tahun 2025 mendatang.

Review Mini Hosting dari Jagoan Hosting - WandiWeb 

Dengan melihat fakta tersebut, tentunya kebutuhan akan domain dan hosting di dunia juga akan terus meningkat setiap harinya. Ini membuat setiap owner website, baik itu blog pribadi, toko online, atau website penyedia layanan virtual lainnya semakin membutuhkan layanan hosting yang benar-benar dapat mendukung untuk kesuksesan produk atau brand mereka.

Untuk kamu yang baru pertama kali memasuki dunia web development dan baru mencoba untuk memasarkan produk secara online namun masih ingin 'mencicipi' saja, kamu bisa mencoba salah satu produk layanan hosting murah dari jagoan hosting yang satu ini, yaitu paket Mini Hosting.

Apa Itu Paket Mini Hosting?

Mini Hosting adalah produk layanan hosting terbaru dari Jagoan Hosting, paket Mini Hosting ini menawarkan layanan hosting berkualitas dan fitur yang lengkap dengan harga paling murah di Indonesia. Didalam paket promo mereka dengan tagar #AutoKeren ini terdapat 2 pilihan paket, yaitu paket Hosting Kece dan Blogger Kece. Kedua paket ini juga sangat cocok untuk seorang pemula yang baru terjun di dunia web development, karena selain harganya yang murah layanan hosting ini juga menyediakan fitur yang lengkap dan berkualitas seperti:

CloudLinux Server

Review Mini Hosting dari Jagoan Hosting - WandiWeb 

CloudLinux adalah sistem operasi yang dirancang khusus untuk menjalankan sebuah server, CloudLinux ini menggunakan teknologi LVE, alias Lightweight Virtualized Environment. Teknologi ini memungkinkan shared hosting untuk dapat bekerja seperti layaknya sebuah virtual server. Dengan adanya CloudLinux pada layanan server, hosting yang kamu gunakan akan menjadi lebih stabil serta proses pembagian resource nya akan lebih terkontrol dan tentunya memiliki sistem keamanan yang baik.

WordPress Integeration

Review Mini Hosting dari Jagoan Hosting - WandiWeb 

Paket hosting ini juga sudah terintegerasi dengan wordpress sehingga akan memberikan kemudahan untuk kamu yang benar-benar pemula, karena dengan fitur ini kamu bisa mengelola website tanpa harus memiliki skill di dunia web development sama sekali khususnya wordpress.

Web Accelerator

Review Mini Hosting dari Jagoan Hosting - WandiWeb 

Web accelerator di paket Mini Hosting ini akan membuat loading halaman pada website kamu menjadi lebih cepat dengan optimasi yang didukung oleh plugin LiteSpeed Cache yang akan melakukan caching secara optimal sehingga website kamu akan menjadi 90% lebih cepat dari biasanya.

Analytical Tools

Review Mini Hosting dari Jagoan Hosting - WandiWeb 

Paket Mini Hosting juga memberikan beragam fasilitas yang akan membantu menampilkan setiap informasi metrik yang ada pada website, paket hosting ini menyediakan berbagai macam tool untuk memantau seluruh perkembangan pada websitemu seperti Resource Status Panel dan AwStats Monitoring Tools yang tentunya akan memudahkan kamu untuk melakukan optimasi pada website milikmu.

Apa Yang Saya Dapatkan Setelah Membeli Produk Ini?

Paket Mini Hosting ini menawarkan 2 pilihan paket didalamnya, yaitu paket Hosting Kece dan Blogger Kece. Kedua paket tersebut memiliki berbagai fitur yang lengkap dan berkualitas serta harga yang sangat terjangkau untuk semua orang sehingga paket Mini Hosting ini juga akan sangat cocok untuk kamu yang bahkan masih pelajar.

Paket Hosting Kece

 Review Mini Hosting dari Jagoan Hosting - WandiWeb

Untuk paket Hosting Kece, kamu akan mendapatkan layanan hosting dengan harga termurah di seluruh Indonesia lengkap dengan fitur yang komplit. Kamu hanya cukup membayar Rp 11.000 untuk setahun atau sekitar Rp 950 per-bulannya, maka kamu akan mendapatkan fasilitas hosting dengan fitur lengkap seperti:

Storage 200MB
Ini sudah lebih dari cukup untuk memulai sebuah website, dengan kapasitas sebesar ini kamu sudah dapat membangun sebuah blog pribadi bahkan toko online atau situs penyedia layanan virtual lainnya, karena dengan kapasitas 200MB ini kamu sudah bisa membuat beberapa halaman website, menginstal plugin, dan menambahkan fitur-fitur lainnya, apalagi mengingat harga yang ditawarkannya juga sangat murah.

CloudLinux Server
Seperti yang kita ketahui, layanan paket hosting ini berjalan dengan menggunakan CloudLinux server dari CloudLinux, sehingga dapat dipastikan bahwa website kamu akan menjadi lebih optimal dan stabil serta tentunya lebih aman.

LiteSpeed Cache
LiteSpeed Cache (atau disingkat LSCache) merupakan sebuah plugin dari LiteSpeed yang berguna untuk memanage cache pada sebuah website. Plugin ini juga akan melakukan optimasi secara otomatis dengan meningkatkan kecepatan website yang akan membuat waktu load pada website kamu menjadi lebih cepat dan ringan.

Web Accelerator
Seperti pada penjelasan sebelumnya, paket hosting ini memberikan fitur akselerasi website yang baik dengan berbagai macam dukungan, contohnya seperti plugin LiteSpeed diatas yang akan memberikan kecepatan load 90% lebih baik pada websitemu. Jadi kamu tidak usah khawatir karena website kamu dijamin akan jauh lebih cepat dari biasanya.

10 Concurrent Visitor
Paket Hosting Kece ini juga memberikan kapasitas handling hingga 10 concurrent visitor (10 visitor dalam waktu yang bersamaan) dengan total 1000 visitor per-bulannya, sehingga website kamu akan mampu memuat pengunjung yang cukup banyak setiap harinya.

Server Monitored 24/7
Jagoan Hosting memberikan jaminan uptime 99,9% (hampir sempurna) untuk seluruh servernya, sehingga bisa dipastikan website kamu akan tetap online setiap saat dengan kemungkinan presentasi down yang hampir tidak ada (0,1%).

Paket Blogger Kece

Review Mini Hosting dari Jagoan Hosting - WandiWeb 

Sedangkan untuk paket Blogger Kece, selain mendapatkan fitur-fitur seperti pada paket Hosting Kece diatas, kamu juga akan mendapatkan domain ekstensi .BLOG dengan registrasi selama satu tahun dan juga layanan cloud mail dengan harga cuma Rp 50.000 selama setahun. Berikut rincian paket Blogger Kece:

Fitur Komplit
Dengan membeli paket layanan hosting ini, kamu akan mendapatkan semua fitur lengkap seperti yang ada pada paket Hosting Kece seperti kapasitas memori 200MB, CloudLinux server, plugin LiteSpeed Cache, web akselerasi yang baik, 10 concurrent visitor dan server uptime 99,9%.

Gratis Domain Ekstensi .BLOG
Domain dengan ekstensi .blog ini sangat cocok untuk kamu yang seorang blogger, karena dengan menggunakan nama domain ini blog kamu akan kelihatan lebih profesional dan tentunya akan membuat kepercayaan para visitor ke blogmu meningkat.

Gratis 1 Cloud Mail
Kamu juga akan mendapatkan layanan cloud mail yang akan sangat berguna untuk mempromosikan produk yang kamu miliki. Dengan cloud mail ini kamu dapat menggunakan email dengan memakai nama brand yang tentunya akan menambah kepercayaan konsumen terhadap produk tersebut.


Selain semua fitur kece seperti pada daftar diatas, kamu juga akan mendapatkan tambahan fitur lain untuk semua paket di Mini Hosting, antara lain:

Support SSL Certified
SSL certificate adalah sebuah layanan yang akan otomatis melakukan enkripsi terhadap seluruh lalu lintas pada website kamu. Ini akan sangat bermanfaat untuk keamanan sebuah website, karena dengan adanya SSL ini seluruh transaksi yang terjadi pada website akan menjadi lebih aman dari kebocoran data sehingga akan membuat customer menjadi lebih nyaman. SSL ini juga biasa disebut protokol HTTPS.

1 Database / Account
Layanan Mini Hosting ini menyediakan 1 database untuk setiap akunnya untuk memudahkan kamu dalam melakukan backup atau restore data.


Bandwidth Limit 2,5GB
Semua paket pada produk Mini Hosting ini juga memiliki kapasitas bandwidth sebesar 2,5GB per-bulannya, dengan kapasitas tersebut kamu sudah bisa mempromosikan produk atau jasa milikmu ke semua orang.


Inodes Limit 25.000
Untuk kapasitas file atau inode nya, kamu akan dapat menampung banyak file seperti script, video, foto, file html dan file-file lainnya dengan maksimum kapasitas 25.000 inodes.

Kesimpulan

Produk Mini Hosting merupakan paket hosting murah dengan berbagai fitur yang lengkap, paket hosting ini sangat cocok untuk kamu yang bahkan masih pemula, karena selain harganya yang sangat murah (cuma Rp 11.000 saja), paket Mini Hosting ini juga sudah terintegerasi dengan WordPress sehingga kamu tidak memerlukan skill teknis apapun untuk bisa membuat dan memanage sebuah website.

Review Mini Hosting dari Jagoan Hosting - WandiWeb 

Jagoan Hosting pada paket Mini Hosting ini memberikan kemudahan dengan menghadirkan berbagai fitur yang lengkap dalam satu paket hosting seperti CloudLinux server, easy add mode php, easy install wordpress, full manage DNS, multi PHP version, virus scanner, FTP upload, dan LSCache.

Review Mini Hosting dari Jagoan Hosting - WandiWeb

Kelebihan paket Mini Hosting:
  • Harga yang sangat murah.
  • Fitur lengkap.
  • Jaminan server uptime 99,9%.
  • Cocok untuk pemula.

Kekurangan paket Mini Hosting:
  • No ticket access, namun untuk hal ini kamu sebenarnya tidak perlu khawatir karena Jagoan Hosting menjamin seluruh servernya di monitoring selama 24 jam setiap harinya, jadi jika terjadi masalah pada hostingmu mereka akan langsung turun tangan untuk memperbaikinya. Bahkan untuk pemecahan masalah manual Jagoan Hosting juga sudah menyediakan tutorial untuk membantu setiap pelanggannya.

Lalu, apakah paket Mini Hosting ini "worth it?". Menurut WandiWeb: YA.

Artikel Terkait

Belum ada Komentar untuk "Review Paket Hosting Super Murah: Mini Hosting dari Jagoan Hosting"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel