6 Cara Mengatasi Ghost Touch di iPhone yang Dapat Kamu Coba
Ghost Touch iPhone — Salah satu masalah paling menjengkelkan yang kadang muncul pada perangkat smartphone, khususnya iPhone adalah layar tiba-tiba bergerak dengan sendirinya atau biasa disebut dengan istilah ghost touch.
Masalah ini belakangan muncul beberapa tahun lalu dengan banyak pengguna iPhone di dunia mengeluhkan layar ponsel mereka yang bergerak dengan sendirinya dan tak terkontrol, ghost touch ini terkadang hilang dengan sendirinya namun layar ponsel juga tidak akan dapat berfungsi untuk sementara.
Pada umumnya, 'penyakit' ghost touch pada perangkat iPhone ini kebanyakan terjadi pada iPhone X. Apple pada tahun 2018 mengatakan bahwa mereka menemukan sebuah masalah pada touchscreen iPhone X, mereka juga mengatakan bahwa akan ada layanan perbaikan bagi pelanggan yang mengeluhkan masalah ghost touch ini.
Namun ternyata juga banyak laporan lainnya yang mengalami hal serupa dengan model iPhone yang berbeda, kebanyakan pelanggan yang melapor bukan hanya dari para pengguna seri iPhone XS dan XR saja, tetapi juga banyak dari pengguna iPhone 8, 7, 6, 5 yang mengeluhkan masalah ghost touch ini.
Cara yang tepat untuk mengatasi masalah ghost touch pada perangkat iPhone adalah dengan membawanya ke service center resmi iPhone terdekat. Namun kamu juga bisa mencoba mengatasinya sendiri dengan menerapkan cara-cara sederhana berikut ini.
Untuk membersihkannya, pertama matikan terlebih dahulu perangkat iPhone yang kamu gunakan, jika masih terhubung dengan charger atau kabel lainnya maka copot kabel tersebut. Setelah itu bersihkan layar ponselmu dengan menggunakan kain khusus pembersih layar.
Jika keenam cara yang sudah WandiWeb jelaskan diatas masih tidak berpengaruh juga, maka segeralah bawa perangkat iPhone yang kamu gunakan tersebut ke service center resmi Apple untuk dilakukan perbaikan, karena mungkin masalah ghost touch tersebut terjadi karena adanya kegagalan hardware pada perangkat iPhone tersebut.
Masalah ini belakangan muncul beberapa tahun lalu dengan banyak pengguna iPhone di dunia mengeluhkan layar ponsel mereka yang bergerak dengan sendirinya dan tak terkontrol, ghost touch ini terkadang hilang dengan sendirinya namun layar ponsel juga tidak akan dapat berfungsi untuk sementara.
Pada umumnya, 'penyakit' ghost touch pada perangkat iPhone ini kebanyakan terjadi pada iPhone X. Apple pada tahun 2018 mengatakan bahwa mereka menemukan sebuah masalah pada touchscreen iPhone X, mereka juga mengatakan bahwa akan ada layanan perbaikan bagi pelanggan yang mengeluhkan masalah ghost touch ini.
Namun ternyata juga banyak laporan lainnya yang mengalami hal serupa dengan model iPhone yang berbeda, kebanyakan pelanggan yang melapor bukan hanya dari para pengguna seri iPhone XS dan XR saja, tetapi juga banyak dari pengguna iPhone 8, 7, 6, 5 yang mengeluhkan masalah ghost touch ini.
Cara yang tepat untuk mengatasi masalah ghost touch pada perangkat iPhone adalah dengan membawanya ke service center resmi iPhone terdekat. Namun kamu juga bisa mencoba mengatasinya sendiri dengan menerapkan cara-cara sederhana berikut ini.
Cara Mengatasi Masalah Ghost Touch di iPhone
Bersihkan Layar Ponsel
Mungkin kedengarannya sederhana, tapi ini sangat efektif untuk membantu mencegah ghost touch pada perangkat iPhone milikmu, karena dengan membersihkan layar ponsel secara rutin maka ponselmu akan terhindar dari debu yang akan mengakibatkan terjadinya ghost touch.Untuk membersihkannya, pertama matikan terlebih dahulu perangkat iPhone yang kamu gunakan, jika masih terhubung dengan charger atau kabel lainnya maka copot kabel tersebut. Setelah itu bersihkan layar ponselmu dengan menggunakan kain khusus pembersih layar.
Copot Screen Protector
Screen protector atau pelindung layar merupakan lapisan tambahan berbentuk transparan yang melapisi layar ponsel. Walaupun pelindung ini sangat berguna untuk menghindari kerusakan pada layar ponsel, namun terkadang pelindung layar juga dapat menyebabkan masalah pada touchscreen sehingga akan membuat touchscreen menjadi macet atau bahkan bergerak sendiri.Copot Custom Case
Jika perangkat iPhone yang kamu gunakan memakai custom case atau silicon, maka cobalah untuk mencopotnya. Terkadang ghost touch ini juga sering terjadi karena ponsel tertekan terlalu lama sehingga mengakibatkan masalah pada pada layarnya.Restart iPhone
Salah satu cara terbaik untuk mengatasi masalah yang terjadi pada sebuah perangkat smartphone adalah dengan mematikan dan menghidupkannya kembali (restart), karena dengan merestart sebuah ponsel maka perangkat tersebut akan kembali melakukan resresh pada sistem yang biasanya akan membuatnya normal kembali. Ini juga merupakan salah satu cara yang dapat kamu lakukan jika perangkat iPhone milikmu mengalami ghost touch.Update iOS
Jika ponselmu masih mengalami ghost touch setelah kamu menerapkan cara diatas, maka pilihan lain yang mungkin bisa kamu coba adalah dengan melakukan update alias pembaruan pada sistem operasi ponsel tersebut.Factory Reset
Jika restart dan update iOS masih tidak bekerja juga, maka kamu bisa mencoba untuk melakukan factory reset untuk mengembalikan sistem ke pengaturan awalnya, sehingga perangkatmu akan melakukan pengaturan ulang secara otomatis terhadap seluruh program yang ada didalamnya.Jika keenam cara yang sudah WandiWeb jelaskan diatas masih tidak berpengaruh juga, maka segeralah bawa perangkat iPhone yang kamu gunakan tersebut ke service center resmi Apple untuk dilakukan perbaikan, karena mungkin masalah ghost touch tersebut terjadi karena adanya kegagalan hardware pada perangkat iPhone tersebut.
Belum ada Komentar untuk "6 Cara Mengatasi Ghost Touch di iPhone yang Dapat Kamu Coba"
Posting Komentar